Berita

Pengiriman Solar Dibatasi, Antrean Panjang terjadi di sejumlah SPBU di Probolinggo

×

Pengiriman Solar Dibatasi, Antrean Panjang terjadi di sejumlah SPBU di Probolinggo

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

PROBOLINGGO,DetikNusantara.co.id – Antrean panjang kendaraan terjadi di sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Kabupaten Probolinggo, pada Kamis (9/10/2025). Antrean bahan bakar minyak (BBM) jenis solar ini terpantau mengular mulai dari SPBU di Kecamatan Dringu hingga Kecamatan Kraksaan dan Paiton.

Pantauan di lokasi, antrean mobil pribadi hingga truk-truk besar bahkan memakan bahu jalur pantura Probolinggo – Banyuwangi. Imbasnya, sempat terjadi kepadatan lalu lintas lantaran kendaraan lain, termasuk mobil pribadi yang hendak mengisi Pertalite atau Pertamax, kesulitan masuk dan ikut menumpuk di bahu jalan.

Pembatasan stok jadi penyebab utama pengawas SPBU 54672.09, Kelurahan Semampir, Kecamatan Kraksaan, Mohammad Taufiq, membenarkan bahwa kepadatan ini terjadi akibat kebijakan pembatasan stok solar dari Pertamina.

“Awalnya, kami mendapat jatah harian 9.000 hingga 10.000 kiloliter. Sekarang dibatasi menjadi 4.000 kl per hari,” ungkap Taufiq.

Ia menjelaskan, pembatasan tersebut merupakan kebijakan Pertamina agar stok BBM dapat terpenuhi hingga akhir tahun.

“Terbatasnya stok jenis Solar yang dikeluarkan membuat antrean panjang di beberapa SPBU. Belum lagi, jumlah kendaraan besar di jalur provinsi ini semakin bertambah, sehingga antrean menjadi cukup panjang,” tambah Taufiq.

Taufiq berharap pihak Pertamina dapat menambah alokasi stok BBM, khususnya jenis Solar, agar tidak terjadi kelangkaan yang dapat mengganggu aktivitas transportasi di Kabupaten Probolinggo.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *